Ketika musim hujan seperti sekarang ini, paling cocok untuk menikmati minuman hangat. Minuman yang hangat dapat meredakan rasa dingin, sehingga tubuh lebih terasa hangat. Minuman yang cocok untuk dikonsumsi saat hujan adalah ronde dan angsle.

Ronde merupakan minuman yang terbuat dari air jahe diberi gula aren, dengan isi bulatan ronde, potongan roti, kolang kaling, kacang tanah goreng. Sedangkan angsle menggunakan kuah santan dengan rasa manis, dan isian kacang hijau, mutiara, potongan roti, ketan, serta kacang tanah.

Beberapa rekomendasi 3 tempat kuliner ronde dan angsle di Surabaya

  1. STMJ dan Ronde Biliton

STMJ dan Ronde Biliton merupakan kuliner legendaris yang sudah ada sejak tahun 1975. Kedai ini terletak di jalan Biliton No.73, Gubeng, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur. Menu yang sangat terkenal adalah STMJ dan wedang ronde, dan masih banyak lagi pilihan minuman yang ditawarkan.

Baca Yuk:  Berburu Oleh-Oleh Khas Jepara Bersama Sewa Mobil

Kedai STMJ dan Ronde Biliton selalu ramai. Karena termasuk dalam kuliner malam, maka kedai ini buka setiap hari Senin sampai Minggu jam 17.00 – 00.00.

  1. Angsle dan Ronde Pak Imam

Angsle dan Ronde Pak Imam terletak di jalan Manyar Kertoarjo V No.53, Mojo, Kec. Gubeng, Surabaya. Ditempat ini hanya menyajikan 2 menu yaitu ronde dan angsle. Walaupun begitu, kedai ini tidak pernah sepi dan selalu ramai pengunjung, bahkan hingga banyak yang mengantri. Tidak heran karena rasa ronde yang sangat terasa jahenya, dan angsle yang gurih dan manisnya sangat pas. Kedai Angsle dan Ronde Pak Imam buka setiap hari Senin sampai Minggu mulai jam 18.00 – 22.00.

  1. Ronde Ibu Suti
Baca Yuk:  Rekomendasi Kuliner di Gresik Yang Terkenal Lezat

Ronde Ibu Suti terkenal enak dan banyak menjadi favorit para pengunjung. Ronde Ibu suti terletak di jalan Kupang Jaya No.35, Sonokwijenan, Kec. Sukomanunggal, Surabaya. Kedai ini tidak hanya menyajikan ronde dan angsle saja, tetapi tersedia juga es kacang hijau, ketan bubuk, dan STMJ.

Seporsi menunya sangat banyak dengan rasa yang sudah pasti enak. Penyajian gulanya yang dipisah, sehingga dapat sesuai dengan selera pengunjung. Selain itu, yang membuatnya unik adalah angsle dengan isian serabi yang tentunya sangat enak. Ronde Ibu Siti buka setiap hari Senin sampai Minggu, kecuali hari Jumat tutup. Dengan jam buka mulai dari pukul 18.00 – 23.00.

Itulah beberapa rekomendasi 3 tempat kuliner ronde dan angsle di Surabaya. jika anda tertarik untuk mencicipi kuliner malam ini, kami menyediakan jasa sewa mobil beserta driver. Prioritas Sarana Transport merupakan jasa sewa mobil untuk keperluan harian ataupun bulanan. Silahkan hubungi tim marketing kami melalui whatsapp atau hubungi nomor 0813-3285-5252, dan segera lakukan reservasi mobil.

Baca Yuk:  Rekomendasi Kuliner Soto Khas Semarang Yang Menggugah Selera

Sumber: www.jatim.idntimes.com