Jepara dikenal dengan destinasi wisata alamnya yang indah yaitu Pulau Karimunjawa, yang banyak disukai oleh para wisatawan. Selain destinasi wisatanya, makanan khas Jepara juga tak kalah lezat dan nikmat untuk dicoba.

Makanan khas Jepara menghadirkan cita rasa yang unik. Dengan kombinasi dari bumbu rempah-rempah dan bahan-bahan alami, kuliner Jepara ini tentunya sangat menggugah selera. Saat mengunjungi kota Jepara, kurang lengkap jika Anda tidak mencicipi makanan khasnya. Berikut ini adalah rekomendasi makanan khas Jepara.

  1. Pecel Horog-Horog

Horog-horog adalah kuliner tradisional khas Jepara. Horog-horog adalah makanan pengganti beras, yang terbuat dari tepung aren dan disajikan dengan pecel. Pecel horog-horog terdiri dari berbagai macam sayuran, seperti kecambah, kembang turi, bambu (bong), dan bayam. Pecel horog-horog ini biasa disajikan dengan disiram bumbu kacang di atasnya. Untuk penyajian horog-horog bisa langsung dimakan atau dicampur dengan parutan kelapa. Proses pembuatannya dengan cara tepung aren dibersihkan, lalu dikukus hingga matang, didinginkan hingga membentuk butir-butir kenyal dengan rasa sedikit gurih dan asin. ​Pecel horog-horog biasanya dibungkus dengan daun jati atau daun pisang.

  1. Sate kikil
Baca Yuk:  Rekomendasi Kuliner di Gresik Yang Terkenal Lezat

Sate kikil atau yang dikenal dengan nama sate cecek adalah salah satu makanan khas Jepara. Jika biasanya sate terbuat dari bahan utama daging, maka sate kikil khas Jepara ini sangat unik, karena terbuat dari tulang rawan bagian kaki sapi (kikil). Sate kikil ini terbuat dari bahan utama kikil sapi dan santan. Sedangkan untuk bumbu kacangnya terbuat dari bahan kacang tanah goreng, cabai merah keriting, kencur, bawang putih dan terasi.

  1. Bongko mento

Bongko mento adalah salah satu jenis kuliner khas Jepara, khususnya berasal dari Keraton Jepara (Kerajaan Kalinyamat). Bongko mento terdiri dari isian seperti daging ayam, jamur kuping, dan soun yang disajikan dengan saus santan. Sedangkan untuk bahan kulitnya terdiri dari tepung terigu, tepung beras, telur ayam, garam, dan air. Bongko mento biasanya dibungkus dengan daun pisang. Ada yang menyebut bongko mento ini mirip pepes karena dimasak dengan cara dikukus dan dibungkus daun pisang. Namun, yang lain lagi menganggap bahwa bongko mento mirip dengan lumpia karena isiannya dibungkus kulit dari tepung terigu.

  1. Turuk bintul
Baca Yuk:  Liburan Seru Di Wisata Semarang, Saloka Theme Park

Turuk bintul adalah makanan khas Jepara, tepatnya berasal dari Desa Pendosawalan, Kecamatan Kalinyamatan, Jepara. Turuk bintul terbuat dari beras ketan dan kacang tolo. Selain itu, turuk bintul dicampur dengan bahan tambahan lain seperti santan, garam, dan daun pandan. Turuk bintul biasanya disajikan dengan kelapa parut kasar. Cita rasa dari jajanan turuk bintul adalah legit, gurih, dengan tekstur yang lembut dan terasa kenyal.

Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Jepara dengan sewa mobil, kami memiliki solusinya. Prioritas Sarana Transport menyediakan jasa sewa mobil dan driver di Surabaya. Tersedia kebutuhan sewa mobil untuk keperluan harian atau bulanan. Silakan hubungi marketing kami melalui whatsapp atau langsung hubungi nomor 0813-3285-5252.

Baca Yuk:  Sewa Mobil Innova Reborn Surabaya Sidoarjo Gresik Malang Kediri Agustus 2024

Sumber : www.idntimes.com

Tags :

Artikel Sebelumnya : «
Artikel Selanjutnya :