Wisata Banyuwangi yang dapat dikunjungi selain pantai adalah air terjun. Air Terjun di Banyuwangi terkenal dengan keindahan alamnya yang masih alami. Salah satu destinasi wisata air terjun yang terkenal di Banyuwangi adalah Air Terjun Jagir.
Air Terjun Jagir terletak di Desa Kampunganyar, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Â Jika dari Alun-alun Kota Banyuwangi menuju Air Terjun Jagir akan menempuh jarak sekitar 12,8 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 24 menit.
Air Terjun Jagir lokasinya tidak jauh dari Kawah Ijen. Lebih tepatnya, lokasi Air Terjun Jagir memiliki jarak sekitar 20 km dari Kawah Ijen. Sedangkan untuk mencapai air terjun ini, para wisatawan harus melakukan trekking terlebih dahulu. Tempat wisata Air Terjun Jangir mulai buka pukul 07.30-16.30 WIB.
Air Terjun Jagir memiliki keunikan yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan, yaitu terdapat tiga air terjun dalam satu kawasan. Dua di antaranya berlokasi sangat dekat dan sering kali disebut sebagai air terjun kembar.
Sedangkan air terjun yang ketiga terletak sekitar 300 meter di sebelah barat air terjun kembar. Air terjun ini terpisah dari yang kembar dan memiliki ketinggian yang lebih tinggi. Sumber airnya berasal dari hulu sungai yang berbeda.
Ketiga air terjun tersebut memiliki nama yang berbeda. Pertama, adalah Air Terjun Jagir. Nama Air Terjun Jagir berasal dari sumber air yang mengalir melalui akar pohon Jagir yang hanya hidup di kawasan Banyuwangi saja. Air terjun ini memiliki aliran air yang cukup deras dan airnya jernih. Dan berada pada ketinggian 10 m.
Kedua, adalah Air Terjun Buyut Ijah. Air Terjun Buyut Ijah juga memiliki ketinggian 10 m. Wisatawan biasanya berkunjung ke air terjun ini untuk berenang di kolam air alami yang berada di kawasan Air Terjun Buyut Ijah.
Yang terakhir adalah Air Terjun Ketegan. Air Terjun Ketegan merupakan air terjun tertinggi yang berada di kawasan ini. Tingginya sekitar 3 kali lipat dari Air Terjun Jagir dan Air Terjun Buyut Ijah. Karena Lokasinya cukup tersembunyi, wisatawan perlu melakukan perjalanan sekitar 15 menit.
Untuk dapat menikmati keindahan wisata Air Terjun Jangir, wisatawan harus membayar tiket masuk sebesar Rp5.000. Perlu diketahui bahwa harga tiket tersebut dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu.
Bagi Anda yang ingin mengunjungi wisata Banyuwangi Air Terjun Jagir, kami merekomendasikan sewa mobil terbaik. Prioritas Sarana Transport menyediakan layanan jasa sewa mobil dan driver professional di Surabaya. Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi marketing kami melalui whatsapp atau langsung hubungi nomor 0813-3285-5252.
Sumber : www.kumparan.com