Pandaan selalu menarik untuk dikunjungi, karena banyak destinasi wisata dan kuliner. Salah satunya Taman K Land Indonesia. Taman K Land ini tepatnya terletak di Desa Duren Sewu KM 3, Klagen, Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur.

Taman K Land

Taman K Land adalah destinasi wisata yang memiliki konsep budaya tradisional Korea dengan suasana alam yang sangat indah. Terdapat bangunan gazebo bergaya arsitektur Korea. Dilansir dari webite Jatim Hari Ini, bagi para pengunjung yang ingin melihat bangunan tradisional korea, dibagi menjadi 3 sesi yaitu, sesi pertama pukul 09.30 – 10.30 WIB, sesi kedua pukul 14.00 – 15.00 WIB, sesi ketiga pukul 16.00 – 17.00 WIB.

Tidak hanya itu, tersedia juga persewaan baju tradisional Korea yaitu Hanbok seharga Rp 100.000 untuk dewasa, dan Rp 75.000 untuk anak-anak. Bagi para pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam lebih lama lagi, tersedia glamping untuk anda yang ingin menginap.

Baca Yuk:  Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Madura

Tidak hanya dapat menginap di glamping saja, ada banyak aktivitas seru lainnya yang dapat anda lakukan disana. Diantaranya wahana ATV, berkebun, berkuda, animal feeding, paintball war, dan pump track. Selain itu, terdapat wahana baru yaitu waterslide outdoor tertinggi di Jawa Timur yaitu setinggi 21 meter. Wahana ini baru saja dibuka untuk umum pada tanggal 2 Februari lalu. Tempat wisata ini buka setiap hari Senin sampai hari Minggu pukul 09.00 – 17.00.

Cafe Latar Ayem

Cafe Latar Ayem ini letaknya berada di kawasan wisata Taman K land di Pandaan. Destinasi kuliner ini sangat cocok sebagai tempat nongkrong yang kekinian. Tempat ini wajib anda kunjungi bersama keluarga ataupun teman-teman.

Baca Yuk:  Mengenal Kuliner Khas Solo: Rekomendasi Sate Buntel Di Solo

Destinasi kuliner ini menonjolkan konsep luar ruangan yang memungkinkan para pengunjungnya menikmati keindahan pemandangan alamnya yang memikat. Perpaduan antara pemandangan sawah yang luas dengan pepohonan yang hijau memberikan efek yang menenangkan bagi para pengunjung.

Dilansir dari laman Idntraveling, Latar Ayem ini menawarkan dua area yang berbeda, yaitu indoor dan outdoor. Bagian indoor memiliki desain bangunan tradisional berupa rumah joglo terbuka yang dilengkapi dengan banyak tempat duduk.

Latar ayem menyediakan berbagai menu minuman makanan khas Nusantara, dengan harga yang terjangkau. Latar Ayem buka setiap hari Senin sampai hari Minggu pukul 09.00 – 21.00.

Bagi anda yang ingin berkunjung ke tempat wisata Taman K Land Indonesia, dan membutuhkan jasa sewa mobil kami memiliki solusinya. Prioritas sarana Transport merupakan jasa sewa mobil dengan driver di Surabaya. silahkan menghubungi whatsapp tim marketing kami atau hubungi nomor 0813-3285-5252. Dapatkan informasi lebih lengkap mengenai harga sewa mobil.

Baca Yuk:  Berburu Oleh-Oleh Khas Jepara Bersama Sewa Mobil